Membuat Video dari Gambar dan Foto

Berbagai macam foto digital yang terorganisir bisa diubah ke dalam format video sehingga bisa diputar pada perangkat pemutar video agar bisa ditonton oleh semua anggota keluarga. Untuk hal ini, anda tak perlu lagi meminta jasa editor profesional. Berbekal aplikasi ffDiaporama, anda akan bisa menggabungkan foto dan video menjadi sebuah video.

Aplikasi ffDiaporama bisa membaca gambar dan video dalam berbagai macam format, termasuk file hasil dari kamera dan camcorder. Aplikasi ini hadir dengan 140 transisi dan mendukung lebih dari 50 perangkat penampil video, mulai dari smartphone dan tablet, sampai sistem home cinema.

membuat-video-dari-foto
 
ffDiaporama bisa diunduh di alamat http:ffDiaporama.tuxfamily.org/?page_id=178
software ini dapat dipasang di sistem operasi windows dan sejumlah distribusi Linux, termasuk Ubuntu, OpenSUSE, Fedora, dan sebagainya.

Berikut Bikin Video dari Foto menggunakan ffDiaporama

  1. Install dulu file yang kita unduh tadi. Kemudian jalankan aplikasi ffDiaporama. Anda akan mendapati tampilan layaknya Windows Live Movie Maker.
  2. Klik tab project untuk mulai menambahkan judul, menambahkan file, gambar atau video, dan menyunting video.
  3. Setelah selesai menyunting frame sesuai kriteria yang diinginkan, klik tab render video. Pada bagian ini, tentukan format file, standar video, codec yang anda gunakan, dan berbagai macam opsi terkait dengan video yang anda buat.
  4. Klik ok untuk menjalankan proses rendering.
Mudah bukan untuk membuat video dari foto. Sekarang anda tidak perlu lagi ke Jasa editor video profesional.

Jangan lupa baca yang ini juga



0 comments:

Posting Komentar

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Pantang bagi kita memberikan komentar bermuatan menghina atau spam.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Bangun sharing ilmu dengan berkomentar disini :