Mengatasi SMS Terhapus di iPhone

Berikut ini saya akan berbagi tentang cara Mengatasi SMS Terhapus di iPhone. Adakah cara untuk mengembalikan pesan SMS yang terhapus dari iPhone4 ? Sebenarnya tidak ada cara untuk mengembalikan pesan SMS yang terhapus. Tapi jika anda pernah mensinkronisasikan iPhone anda dengan iTUnes, ada harapan. Anda hanya perlu tool recovery data untuk iTunes.
Salah satu tool yang layak anda coba adalah Wondershare Data Recovery for iTunes. Dengan tool ini, anda bisa mengembalikan pesan SMS terhapus dari iPhone menggunakan file backup pada iTunes. Selain SMS, anda bisa mengembalikan Contact, Notes, Calendar dan Call History, serta foto dan video yang hilang (Hati-hati bagi yang suka menyimpan foto dan video pribadi :D). Sayangnya, aplikasi ini hanya bisa dicoba oleh pengguna MAC.
Untuk mencobanya, unduh aplikasi WOndershare :
http://download.wondershare.com/data-recovery-for-itunes_full1010.dmg


wondershare

Berikut cara mengembalikan SMS Terhapus :

  1. Setelah mengunduh aplikasi, jalankan instalasi ke Mac. Pada saat menjalankan recovery pesan SMS, jangan tancapkan iPhone anda ke Mac agar SMS yang hilang tidak ditulis ulang (overwritten). Jalankan APlikasi Data Recovery for iTunes lalu klik tombol Start Scan untuk memindai file backup pada iPhone
  2. Selanjutnya, anda akan melihat semua file backup milik iPhone atau perangkat lain dengan disertai waktu backup. Pilih file yang sekiranya menyimpan pesan SMS yang sedang anda cari lalu klik Scan pada bagian atas jendela aplikasi.
  3. Setelah proses pemindaian selesai dijalankan, semua konten yang tersimpan dalam file backup akan diekstraksi dan ditampilkan ke dalam kategori Photo & Videos, Messages, Call History, dan Notes. Anda bisa melihat konten secara detail sebelum menjalankan recovery pesan SMS pada iPhone.
  4. Untuk mengembalikan pesan SMS pada iPhone, klik opsi Messages pada panel sebelah kiri lalu tekan Recover untuk menyimpan semua pesan ke Mac. Sekarang semua pesan SMS yang hilang pada iPhone bisa anda temukan di Mac.
Terakhir sangat penting bagi anda untuk selalu membackup pesan SMS yang penting ke komputer. :)

Jangan lupa baca yang ini juga



0 comments:

Posting Komentar

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Pantang bagi kita memberikan komentar bermuatan menghina atau spam.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Bangun sharing ilmu dengan berkomentar disini :