Download Soal Pra Ujian sertifikasi guru 2012

Mulai tahun 2012 ini, seleksi penerima dana tunjangan sertifikasi guru akan lebih ketat. Salah satu indikasinya adalah dengan adanya Pra Ujian sertifikasi guru 2012 dan diikuti dengan ujian sertifikasi guru 2012. Bagi yang lolos ujian sertifikasi guru, maka guru tersebut tinggal mengikuti PLPG (Pendidikan dan Latihan Profesi Guru) selama 1 tahun dan setelah guru tersebut berhak menerima sertifikat profesi guru dan menerima berbagai tunjangan profesi sesuai dengan kemaslahatannya.
Namun, seperti diketahui, kouta sertifikasi guru tahun 2012 ini diisi oleh guru-guru senior yang notabene sudah berumur dan gaptek sehingga ujian sertifikasi guru 2012 ini dianggap akan menyulitkan dan pesimis tidak lulus sertifikasi. Oleh sebab itu, pemerintah tidak tinggal diam dengan memberikan berbagai kisi-kisi Ujian Sertifikasi Guru 2012 serta contoh soal Ujian Sertifikasi Guru 2012 yang dapat dijadikan bahan belajar.
Persyaratan Sertifikasi Guru - Program sertifikasi guru terus berlanjut. Untuk tahun 2012, pemerintah menetapkan beberapa persyaratan sebagai berikut:
Meski diberi kisi-kisi dan contoh soal ujian sertifikasi guru 2012, tetap saja banyak guru tidak dapat memanfaatkan materi tersebut karena terkendala gapteknya tersebut. Oleh sebab itu, bagi anda yang memiliki saudara, ayah,ibu,teman,kakak dan lainnya untuk membantu mereka mendownload kisi-kisi ujian sertifikasi guru 2012 beserta contoh soal ujian sertifikasi guru 2012 berikut ini.

1. Guru yang masih aktif mengajar di sekolah di bawah binaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
2. Memiliki kualifikasi akademik sarjana (S-1) atau diploma empat (D-IV) dari program studi yang terakreditasi atau minimal memiliki izin penyelenggaraan.
3. Guru yang diangkat dalam jabatan pengawas dengan ketentuan:
- bagi pengawas satuan pendidikan selain dari guru yang diangkat sebelum berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru (1 Desember 2008), atau
- bagi pengawas selain dari guru yang diangkat setelah berlakunya Peraturan Pemerintah Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru harus pernah memiliki pengalaman formal sebagai guru.
4. Guru bukan PNS pada sekolah swasta yang memiliki SK sebagai guru tetap dari penyelenggara pendidikan (guru tetap yayasan), sedangkan guru bukan PNS pada sekolah negeri harus memiliki SK pengangkatan sebagai guru dari Bupati/Walikota.
5. Sudah menjadi guru pada saat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen ditetapkan (30 Desember 2005).
6. Pada tanggal 1 Januari 2013 belum memasuki usia 60 tahun.
7. Memiliki nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan (NUPTK).
8. Guru dan guru yang diangkat dalam jabatan pengawas satuan pendidikan yang BELUM memiliki kualifikasi akademik S-1/D-IV apabila:
- pada 1 Januari 2012 sudah mencapai usia 50 tahun dan mempunyai pengalaman kerja 20 tahun sebagai guru, atau
- mempunyai golongan IV/a atau memenuhi angka kredit kumulatif setara dengan golongan IV/a (dibuktikan dengan SK kenaikan pangkat).


 


Download Soal Ujian Sertifikasi Guru 2012

Kisi-kisi PLPG TK
Kisi-kisi PLPG SD
Kisi-kisi PLPG PLB
Kisi-kisi PLPG PTK/KTI
Kisi-kisi PLPG PKn
Kisi-kisi PLPG Bahasa Indonesia
Kisi-kisi PLPG Bahasa Inggris
Kisi-kisi PLPG IPA
Kisi-kisi PLPG IPS
Kisi-kisi PLPG BK
Kisi-kisi PLPG TIK

Demikian Download Soal Ujian Sertifikasi Guru 2012 semoga bermanfaat buat anda semuanya, enakan sambil download sambil Nonton TV juga disini [RCTI Online | Nonton RCTI Live Streaming].

Sebagai persiapan menghadapi Uji Kompetensi Awal (UKA) Sertifikasi Guru 2012, setelah mempelajari Kisi-kisi UKA dan Buku Pedoman Pelaksanaan UKA, berikut kami sajikan Prediksi Soal UKA yang terdiri dari empat paket soal kompetensi profesional, kepribadian, pedagogik, dan sosial serta satu paket Soal Ujian Akhir PLPG SD Tahun 2011. Silahkan klik pada masing-masing paket untuk mengunduh.

Prediksi Soal Uji Kompetensi Profesional
Prediksi Soal Uji Kompetensi Kepribadian
Prediksi Soal Uji Kompetensi Pedagogik
Prediksi Soal Uji Kompetensi Sosial
Soal Ujian Akhir PLPG SD Tahun 2011

(Silahkan klik pada link yang tersedia, yang akan membuka halaman adf. Selanjutnya, klik tulisan SKIP AD di sudut kanan atas untuk langsung men-download.
Dokumen tersebut berformat pdf yang memerlukan pdf reader untuk membukanya. Bila membutuhkan, silahkan unduh Adobe Reader DI SINI).

Jangan lupa baca yang ini juga



0 comments:

Posting Komentar

PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Pantang bagi kita memberikan komentar bermuatan menghina atau spam.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Bangun sharing ilmu dengan berkomentar disini :